Ini Lima Modus dan Jenis Penipuan Online, Anda Wajib Mengetahuinya

Jenis penipuan online
modus-dan-jenus-penipuan-onlineModus atau penipuan online sudah sangat mengkhawatirkan bagi warganet. Zaman yang saat ini tidak bisa lepas dari dunia maya atau dimanfaatkan oleh oknum oknum yang tidak bertanggungjawab. 

Dunia maya memiliki pengaruh besar pada semua aktivitas ekonomi, sosial, politik, budaya, dan ilmiah manusia dan pada dasarnya telah mengubah masyarakat.

Meski memiliki banyak manfaat, namun internet telah menciptakan ruang di mana para penjahat dapat melakukan kejahatan juga.

Modus dan jenis penipuan online

Pada artikel ini Juruviral akan membongkar 5 jenis penipuan internet yang masih boming hingga saat ini.

1. Penipuan Online Pemenang Undian

Hampir semua pengguna handphone pernah menerima sms berupa pemberitahuan 'Pemenang Undian', biasanya para penipu ini mengatasnamakan nama-nama merek terkenal, seperti Lazada, Shoope dan Bank Rakyat Indonesia (BRI) atau lainnya.

Mereka akan mengirimkan SMS ke nomor-nomor calon korban dengan bahasa Pemberitahuan bahwa nomor berikut menjadi Pemenang Undian, dan untuk membuat Anda percaya mereka menyertakan kode PIN pemenang dalam sms tersebut.

Jika Anda mendapat sms seperti seperti cobalah klik LINK yang ada, maka pasti Anda akan menemukan sebuah situs yang dibuat-buat alias odong-odong.

Setelah beberapa proses dilakukan, maka calon korban akan diminta transfer uang untuk biaya klaim hadiah undian.

2. Penipuan Berkedok Pinjaman Online

Nah, yang satu ini sudah banyak kita temukan di media sosial seperti Facebook dan tidak sedikit yang menjadi korban mereka.

Jangan salah, penjahat ini juga terkadang beraksi seperti melalui sms seperti yang saya jelaskan di sms 'Pemenang Undian'.

Orang-orang ini menawarkan pinjaman online tanpa anggunan dan bunga rendah kepada calon korban.

Dengan liku-liku layaknya proses pinjaman, setelah semua klear mereka akan meminta calon korban untuk membayar administrasi terlebih dahulu, begitu calon korban membayarnya merekapun akan berbelit-belit dan kemudian menghilang.

3. Modus Penipuan HP Murah

Anda jangan tergiur denga promo hp murah dengan alasan cuci gudang. Ini modus penipuan yang masih mewah di media sosial.

Mereka akan menawarkan handpone merek-merek terkenal dengan harga sangat murah mulai dari Rp. 500rb hingga 1 juta.

4. Penipu Berkesok Leasing Motor/mobil

Modus sejenis ini termasuk modus baru, dan berdasar penelusuran penulis sudah banyak yang menjadi korban mereka.

Bayangkan saja mobil yang seharga ratusan juta ditawarkan dengan sangat murah. Bahkan mereka menawarkan sistem cicilan dengan DP mulai dari 2 juta hingga 10 juta.

Biasa beraksi di FB dan sering jumpai sales-sales online mereka memiliki profil seorang polisi, bahkan mereka akan memperlihatkan KTA Kepolisian untuk meyakinkan calon korbannya.

5. Membajak Akun FB Teman Anda /Menyamar

Nah, modus ini juga tidak kalah bahayanya, bahkan sangat berbahaya.

Setiap waktu mereka akan mencari akun-akun yang bisa dimanfaatkan, setelah mereka berhasil menguasai akun tersebut, maka mereka akan pura-pura bersaksi bahwa mereka telah menerima hp mahal dengan harga murah, telah menerima pinjaman online denga jumlah besar dst.

Bayangkan jika akun anda yang di pakai, maka teman-teman Anda menjadi percaya dan menjadi mangsa empuk mereka.

Jadi Anda perlu waspada, jika hal ini Anda temukan, yakni teman bercerita hp murah atau pinjaman online, maka pastikan langsung tatap muka dengan teman Anda tersebut.

Apakah masih ada jenis penipuan online lainnya?

Tidak hanya 5 modus penipuan online diatas, mereka juga kadang beraksi dengan modus lowongan kerja, jasa atau layanan, menjual barang-barang langka atau unik dan lain-lain.

Namun kesimpulannya hendaklah selalu berhati-hati dalam melakukan transaksi online, karna penipu-penipu ini begitu ramai di media sosial.

Bagikan ke:

Berlangganan pemberitahuan tulisan terbaru: